Header Ads

deskripsi gambar

Yusril Beberkan Bukti Rizieq Ragukan Keislaman Prabowo

Foto : 
Indragirione.com - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBBYusril Ihza Mahendra membeberkan bukti percakapan dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab terkait keraguan Rizieq soal keislaman Prabowo Subianto.

Hal itu diungkap Yusril menanggapi video Rizieq Shihab yang diunggah di kanal YouTube, Front TV, pada 1 April lalu. Dalam video itu, Rizieq menyanggah komunikasinya dengan Yusril yang juga membahas perihal dukungan untuk Prabowo Subianto dalam Pilpres 2019.

"Yusril dan Habib tidak pernah komunikasi membahas Prabowo seperti dikatakan Habib Rizieq juga bohong," kata Yusril dalam keterangan yang diterima CNNIndonesia.com, Rabu (3/4).


Yusril sekaligus melampirkan tangkapan layar perbincangan via aplikasi WhatsAppantara dirinya dan Rizieq pada September 2018.


Percakapan Whatsapp yang tangkapan layarnya diberikan Yusril itu tercatat pada 5-6 September 2018. Di sana Yusril membuka perbincangan yang menyatakan akan umrah bersama keluarga pada 29-6 Oktober 2018. Di sela kegiatan ibadahnya tersebut, Yusril mengungkapkan ingin bertamu ke tempat Rizieq Shihab.

Setelah perbincangan tersebut, Yusril membuka pembicaraan perihal dukungan dalam Pilpres 2019. Yusril mengatakan sikap partainya sejalan dengan Rizieq di mana tak akan mengambil sikap menunggu ijtimak ulama II dan sikap para ulama Nahdlatul Ulama.

Dalam perbincangan tersebut pun kedua sosok tersebut membincangkan soal keislaman Prabowo serta kubu Islamfobia dalam lingkaran pria yang kini menjadi capres nomor urut 02 tersebut.

"Perhatikan dalam WA di atas Rizieq yang bilang 'PS lemah tentang Islam dan lingkarannya pun masih banyak yang Islamphobia'," tegas Yusril menyatakan sosok yang mengeluarkan pernyataan terkait agama dan Prabowo itu bukan dirinya, melainkan Rizieq.

"Itu tulisan Rizieq sendiri dalam WA yang jejak digitalnya bisa dijadikan bukti yang sangat sulit untuk dibantah. Pembicaraan telepon Yusril dan Rizieq tidak ada rekamannya, tetapi komunikasi via WA di atas telah cukup menunjukkan bahwa Habib Rizieq yang menuding Yusril berbohong," sambung Yusril.

Yusril Beberkan Bukti Rizieq Ragukan Keislaman PrabowoTangkapan layar pembicaraan Yusril-Rizieq yang dibagikan Yusril yang diterima CNNIndonesia.com, Rabu (3/4). 
Dalam foto percakapan yang dibagikan Yusril, Rizieq menyebut posisi mereka dilematis.

"Dukungan Itjima untuk PS [Prabowo Subianto] harus berdampingan cawapres ulama justru karena kita tahu PS lemah tentang Islam dan lingkarannya pun masih banyak yang Islamophobia," kata Rizieq dalam tangkapan layar pembicaraan mereka.

Sebelumnya, pada video yang diunggah di kanal Front TV, Rizieq ditanya oleh Ustaz Mawardi perihal pernyataan Yusril yang terekam dalam wawancara yang disiarkan salah satu media massa nasional pada November 2018 terkait Prabowo dan agama.

Pada bagian itu pula, Mawardi mempertanyakan kepada Rizieq perihal pernyataan Yusril yang mengatakan sering berhubungan via telepon dengan Imam Besar FPI tersebut.

Menjawab itu, Rizieq membantah soal intensnya komunikasi tersebut terjadi. Rizieq mengklaim intensnya komunikasi itu terjadi sekitar dua tahun lalu, jauh sebelum proses ijtimak ulama maupun bursa peserta Pilpres 2019.

Pernyataan Rizieq itu pun disanggah Yusril.

"Perhatikan tanggal dan jam komunikasi via WA antara Yusril dan Habib Rizieq. Komunikasi bulan September 2018 itu belum dua tahun, lho. Nyata dalam video itu Habib Rizieq berbohong," tulis Yusril dalam keterangannya.

CNNIndonesia.com sudah menghubungi FPI terkait sanggahan Yusril, namun belum mendapatkan respons.

sumber : cnn
deskripsi gambar
Diberdayakan oleh Blogger.