Lima Pilot Berhijab Ini Pesonanya Bikin Hati Adem Asli Indonesia
Indragirione.com, - Selama ini pilot selalu identik dengan kaum adam. Tapi jangan salah, dalam beberapa tahun terakhir, pilot wanita juga berhasil membuktikan bahwa mereka juga bisa menembus dunia penerbangan. Beberapa di antara mereka dipercaya untuk menjadi pilot di sejumlah maskapai internasional.
Nah, dari sekian banyak pilot-pilot wanita yang berkecimpung di bidang penerbangan, ternyata ada juga lho yang tampilannya tetap feminin dan jauh dari kata tomboy. Bahkan, tak sedikit pula yang mengenakan hijab.
Jadi penasarankan, siapa saja sih pilot-pilot wanita Indonesia yang sempat menghebohkan media sosial berkat kecantikan dan prestasinya? Yuk simak langsung ulasannya di bawah ini, seperti dilansir dari berbagai sumber, Minggu (3/11/2019).
Elesta Apriliana
Saat masih duduk di bangku SMP dan SMA, Apriliana mengaku sering diremehkan oleh orang-orang di sekitarnya. Namun hal tersebut, semakin membuat Aprilian tertantang untuk membuktikan bahwa ia pun bisa menyabet prestasi yang membanggakan.
Benar saja, selepas SMA ia memutuskan untuk mengambil sekolah penerbangan dan berhasil menjadi pilot. Padahal, pilot bukanlah cita-cita pertama yang diimpikannya.
Farah Adany
Wanita cantik yang satu ini merupakan jebolan Bali International Flight Academy yang kini menjadi seorang pilot handal. Farah mengaku jatuh cinta pada dunia penerbangan setelah mengikuti joyflight. Ia merasa tertantang dan ingin membuktikan bahwa kaum wanita pun bisa menerbangkan pesawat.
Anggi Anggraeni
Anggi Anggraeni merupakan pilot wanita handal yang mengenyam pendidikan di Politeknik Penerbangan Indonesia (Curug). Meski kini ia sudah memiliki dua orang anak, Anggi tetap menekuni profesinya sebagai pilot.
Anggi juga cukup aktif bermain media sosial untuk membagikan berbagai momen seru, baik saat sedang bertugas dan ketika berkumpul bersama keluarga kecilnya.
Iin Irjayanti
Selanjutnya ada pilot cantik kelahiran Jayapura, 4 November 1985. Iin Irjayanti merupakan lulusan Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia angkatan 58 pada tahun 58. Ia kemudian mendapatkan tugas untuk menjadi pilot di kawasan Timika, Papua.
Menariknya, pada 2010 lalu, Iin sempat menjadi salah satu finas kontes kecantikan mewakili daerahnya. Kendati demikian, ia memilih untuk mendalami dunia penerbangan.
Nindya Elya Pranedya
Mengikuti jejak kakaknya, Nindya Elya Pranedya pun memutuskan terjun ke dunia penerbangan dalam negeri. Setelah lulus SMA, ia melanjutkan studi penerbangan selama kurang lebih 16 bulan. Berkat komitmen dan kerja kerasnya, Nindya berhasil mendapatkan lisensi pilot dan kini terbang untuk maskapai Citilink.
sumber: okezone/gil
Post a Comment